Langsung ke konten utama

#8 : cangkem.

. sebenernya, beberapa kalimat-kalimat yang saya susun pake aplikasi canva beberapa hari terakhir kemarin itu lebih untuk mengingatkan diri saya sendiri, yang ga bisa jaga mulut, menyemburkan hal-hal negatif mulu.  keinginan awal tahun untuk ngucapin hal-hal positif dan sisi baik dari segala sesuatu seringkali buyar.

melelahkan sebenarnya.

di sisi lain, daya nulis kok ya semakin menurun, boro-boro nulis secara analitis, secara terstruktur aja susahnya minta ampun.  Iya kalo keinginan sih ada, tapi otakku jadi stagnan, apa jangan-jangan keadaan sekeliling, maksudnya aura kantor yang terasa semakin megatif itu menguras pikiran juga ya, padahal ga ngaoa-ngapain juga. tapi yang namanya bikin malesin ya gimana.

jadi, sekarang sih emang enakan di rumah.

wesh, tuh kan makin ngaco aja tulisan ini, mending ngelaporin kondisi banjir di provinsi saya yang sebenernya semingguan ini hujan sudah tidak seintens minggu kemarin, tapi tetap saja beberapa tempat masih ada genangan air yang masih cukup tinggi, surut mungkin tapi dikit.  jadi ya rumah-rumah yang kemasukan air masih banyak, pengungsi masih tetap ada, untungnya posko-posko dan bantuan juga masih tetap ada, masalah mungkin cuma di kordinasi tapi salut sama relawan-relawan yang tanpa pamrih turun langsung membagikan bantuan ke tangan penduduk. lebih efektif.

jujur kordinasi pemerintah daerah payah sekali, jauh kalah sigap dengan relawan-relawan yang entah darimana berdatangan, dengan dana sendiri, yang dikumpulin dari orang-orang baik di seluruh penjuru negeri ini.  yang bikin bingung ya saat-saat evakuasi, lha mobil-mobil gede punya pemda mana gitu, kenapa pemimpin daerah ga merintahin untuk nurunin mobil-mobil dengan ban gede untuk turun ngebantu evakuasi masyarakat yang rumahnya tenggelam, ga nurunin dana atau paling tidak merintahin itu perusahaan-perusahaan untuk urunan ngebantu- paling tidak perusahaan-perusahaan tambang yang punya mobil-mobil gede untuk menurunkan armadanya. tuh kan saya jadi ngomel lagi.

habisnya geregetan je, jadi autopilot, untung pilot-pilotnya juga handal, ga kenal waktu, mobil damkar, mobil-mobil entah siapa turun, posko-posko bermunculan sporadis otomatis, donasi datang, bantuan mengalir, lalu pemerintah daerah ini fungsinya apa, rapat aja barusan dilakukan seminggu setelah kejadian, dan basi.  masih ada rapat-rapat ga penting, langsung action gitu ga bisa kah?

dan saya cuma bisa ngomel aja juga hehe ya gimana, pimpinan juga ga bisa dikritik, anti kritik mungkin, maunya cuma laporan yang isinya bagus-bagus saja, dikritik dikit manyun.

sebenernya gatel sekali tapi saya juga omong doang, action kurang. 

sudahlah, sekarang cuma berdoa smoga ga ada lagi banjir susulan, yang nyusahin orang banyak ini euy, seumur-umur baru kali ini liat air masuk rumah penduduk.  airnya juga bingung mau lari kemana lagi kalo di dataran rendah.

tapi gimana pun, sekali lagi musibah kali ini membuktikan bahwa people power itu nyata adanya, kalo ada masalah semua otomatis saling bantu, dan orang-orang baik masih banyak, kok. terimakasih dan salut untuk mereka.





Komentar

  1. Tetapi memang makin ke sini skill pemerintah kita dalam bekerja di lapangan makin turun.
    Terlihat sekali dengan penanganan pandemi ini, kek hilang akal apa yang harus dilakukan.

    BalasHapus
    Balasan
    1. ga tegas yg jelas mas, ga tau prioritas, banyak kepentingan, mumet wes

      Hapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Rekomendasi Toko & Bengkel Sepeda di Jogja

Sejak 'mengenal' sepeda, beberapa kawan yang sangat mengerti anatomi, morfologi dan histologi sepeda, saya pun memberanikan diri memberi rekomendasi beberapa toko dan bengkel sepeda di Jogja yang harus disambangi dikala sepeda memerlukan perawatan dan penggantian suku cadang. Rekomendasi tempat-tempat ini berdasarkan pertimbangan: harga, kelengkapan ketersediaan suku cadang, hasil seting sepeda dan pengalaman empunya bengkel.  Juga pengalaman beberapa kawan saat membeli spare part ataupun memperbaiki sepedanya.  Rata-rata setiap toko atau tempat yang menyediakan sepeda dan suku cadangnya juga menyediakan tempat dan tenaga untuk seting dan reparasi, tapi tak semua hasilnya bagus.   Bengkel sepeda Rofi (Rahul Bike) ,  pemiliknya adalah teman saya di komunitas sepeda Federal , tapi menurut sejarah awalnya justru beliau akrab dengan sepeda-sepeda keluaran baru.  Hasil seting sepeda mas Rofi ini sudah sangat dapat dipertanggungjawabkan, hal ini bisa ...

Review Sepatu Brodo Active Krakatau

Bikin review singkat gini, gara-gara sejak rilis awal Agustus tadi, sampai sekarang belum ada yang ngebahas tentang produk sepatu lari lokal ini. Heran.   Bahkan produsennya sendiri ga ada bikin reviewnya sama-sekali.  Makin heran. Karena aku ga bisa bikin vlog, padahal maunya gitu kaya orang-orang;  Maka bikin review singkat di sini aja deh. Aku termasuk penggemar produk sepatu dari Brodo.  Dulunya suka sama produk sepatu kulitnya, terutama seri Signore.  Sepatunya rapi, sederhana dan nyaman dipakai.  Tapi seri terakhirnya terasa kurang menyenangkan, kulitnya tak sebagus produk awalnya.  Beda dan kurang pas di kaki. Sampai akhirnya membeli Brodo seri Active. Active Sprint namanya. Full black.  Bagus ini, dipakai sehari-hari, untuk jalan bahkan untuk lari pun cukup nyaman. Lalu saat mulai menyukai olahraga lari, membeli seri Active Inizio. Ini lebih nyaman daripada Sprint.  Menariknya juga nyaman dipakai untuk sehari-hari, jalan kaki maupun l...

berlari untuk apa?

. ada kawan yang menyempatkan berlari setiap hari sedari entah berapa tahun silam, ada juga kawan yang punya target berlari 100 km per bulan.  awalnya aku mencoba berlari setiap hari, walau biasanya hanya di kisaran 3 km saja.  lama-lama, tentu saja ku yang cukup pemalas ini akhirnya hanya mampu bertahan 'kup rajin' selama kurleb sebulan dan akhirnya tergoda untuk rehat sehari dengan alasan masuk angin campur sakit kepala. aku ambil tengahnya saja lah, target 100 km sebulan tampaknya tak terlalu berat sekarang, setelah menelan beberapa teori tentang berlari dan memperbaiki form berlari dengan cara sesekali lari pakai sendal barefoot.   Tentu saja aku masih pula bersepeda sesekali, seperti hari ini, saat anak-anak sudah menyelesaikan minggu ujiannya, jadinya tak ada yang perlu diantar pagi-pagi hari. anehnya ya, sejak cukup intens berlari, napsu makanku malah bertambah, suka laporan, jadi aja malah naik sekitar 3 kiloan dibanding sebelum rajin pelarian, warbyasa sekali sem...